2012 · meme

Character Thursday #1

Blog hop pertama sayaa *joget-joget* Terima kasih sebelumnya untuk mbak Fanda yang selalu ada ide menarik untuk membuat ngeblog lebih semangat *peluk yang di Surabaya*

Character Thursday
Character Thursday

Sebelumnya bagi yang belum jelas, book blog hop di mana setiap blog memposting tokoh pilihan dalam buku yang sedang atau telah dibaca selama seminggu terakhir (judul atau genre buku bebas).

– Kalian bisa menjelaskan mengapa kalian suka/benci tokoh itu, sekilas kepribadian si tokoh, atau peranannya dalam keseluruhan kisah.
– Jangan lupa mencantumkan juga cover buku yang tokohnya kalian ambil.
– Kalau buku itu sudah difilmkan, kalian juga bisa mencantumkan foto si tokoh dalam film, atau foto aktor/aktris yang kalian anggap cocok dengan kepribadian si tokoh.
Syarat Mengikuti :

1. Follow blog Fanda Classiclit sebagai host, bisa lewat Google Friend Connect (GFC) atau sign up via e-mail (ada di sidebar paling kanan). Dengan follow blog ini, kalian akan selalu tahu setiap kali blog ini mengadakan Character Thursday Blog Hop.
2. Letakkan button Character Thursday Blog Hop di posting kalian atau di sidebar blog, supaya follower kalian juga bisa menemukan blog hop ini. Kodenya bisa diambil di box di bawah button (cukup copas saja kode itu di posting atau di sidebar kalian).
3. Buat posting dengan menyertakan copy-paste “Character Thursday” dan “Syarat Mengikuti” ke dalam postingmu.
3. Isikan link (URL) posting kalian ke Linky di bawah ini. Cantumkan nama dengan format: “Nama blogger @ nama blog”, misalnya: Fanda @ Fanda Classiclit.
4. Jangan lupa kunjungi blog-blog peserta lain, dan temukan tokoh-tokoh pilihan mereka. Dengan begini, wawasan kita akan bertambah juga dengan buku-buku baru yang menarik.
Eleven Minutes
Eleven Minutes

Tersebutlah Maria, wanita cantik asal Brazil yang menjadi tokoh utama di buku Eleven Minuteslah yang membuat saya semangat untuk ikutan Blog Hop Character Thursday ini. Karakternya yang lugas, kuat dan tahu apa yang ia mau membius saya sedari awal sehingga sukses menyelesaikan buku ini dalam waktu sehari. Pekerjaannya tak lain tak bukan adalah pekerja seksual, tapi darinya saya belajar banyak. Diarynya penuh dengan kata bijak seperti yang ada di halaman 25 : Everything tells me that I am about to make a wrong decision, but making mistakes is just a part of life. What does the world want of me? Does it want me to take no risks, to go back where I came from because I didn’t have the courage to say “yes”to life?

Saya selalu suka dengan karakter vokal yang jujur dan tidak plin plan dalam mengambil keputusan. Eleven Minutes telah selesai saya baca namun sosok Maria masih membekas dan sudah pasti akan menjadi salah satu dari karakter favorit buku yang dibaca selama tahun 2012.

Tugas selanjutnya mencari karakter yang pas untuk tokoh Maria, setelah browsing wanita-wanita cantik asal Brazil saya ‘jatuh cinta’ dengan Fernanda Machado model sekaligus aktris terkenal yang lahir 31 tahun silam, seumuran dengan saya nasib kok beda jauh gini 😀 Cantik banget!! Oia bagaimana menurut kalian? Cocok berperan sebagai Maria kan? 🙂 Doi juga menjadi duta Loreal lho.
Rernanda Machado
Fernanda Machado
*lap iler*
Cocok kan jadi karakter favorit saya, bagaimana dengan kalian? Siapakah karakter yang berkesan minggu ini?

4 thoughts on “Character Thursday #1

  1. hehehe…gak kentara ya kalo orang Brazil. Si Maria apa rambutnya gak ikal ya? *lupa2 inget*
    Btw, thanks mia udah ikutan. Blog hop ini bakal ada tiap minggu kok, ikutan terus yaa!

  2. mb Fanda : rambutnya Maria ya err lupa juga mbak hihihi, yang jelas saya suka karakternya dan masih kebingungan buat reviewnya sampai sekarang :p

    Okky : Nah itu yang mana ya Ky, yang difilmin juga itu ya?

    Putri : iya nih Put, ada yang bilang bagus ada yang ga suka, yang jelas rame deh bukunya, mau pinjam? 🙂

Leave a comment